Pujian Di Matteo untuk Fernando Torres

Roberto Di Matteo memuji penampilan gemilang Fernando Torres saat Chelsea mengalahkan Newcastle 2-0 di Stamford Bridge. Dalam pertandingan tersebut Baca Lagi ...

Ganti Motor Rugikan Pedrosa

Brno - Dani Pedrosa terpaksa melakukan pergantian motor di tengah-tengah sesi kualifikasi MotoGP Ceko. Pergantian ini ternyata merugikan Pedrosa Baca Lagi ...

Rossi: Ducati Lebih Cepat & Lebih Kompetitif

Brno - Hasil kualifikasi MotoGP Ceko cukup memuaskan untuk Valentino Rossi. Rossi menilai motor Ducatinya sudah lebih cepat dan lebih kompetitif daripada Baca Lagi ...

Rooney absen sebulan akibat cedera

Dia cedera saat memblokir sebuah tendangan bebas dan pemain Fulham Hugo Rodallega mendarat di paha pemain tim nasional Inggris tersebut. Rooney kemudian Baca Lagi ...

Klub Ini Disponsori Dua Rumah Bordil

LARISSA - Krisis ekonomi yang melanda Yunani mengancam kelangsungan "hidup" klub sepak bola di "Negeri Seribu Dewa" tersebut. Segala cara pun ditempuh Baca Lagi ...

Senin, 27 Juni 2011

Villas-Boas Harus Arogan di Chelsea

Senin, 27 Juni 2011 | 12:09 WIB

LONDON - Manajer baru Chelsea, Andre Villas-Boas, harus arogan di klubnya demi mendapat penghormatan dari para penggawa "The Blues". Hal ini dikatakan oleh manajer termuda sepanjang sejarah Premier League, Chris Coleman.

Villas-Boas baru berusia 33 tahun saat ini. Adapun Coleman ketika pertama kali melatih Fulham di Premier League masih berusia 32 tahun pada 2003 lalu. Coleman tahu betul posisi Villas-Boas. Banyak pemain Fulham ketika itu yang juga seusia dengannya, bahkan lebih.

Kini, Villas-Boas memiliki kasus serupa. Sejumlah pemain senior Chelsea seumuran dengannya seperti Didier
Drogba dan Frank Lampard.

"Anda berjalan ke ruang ganti penuh ego di Chelsea, bahkan melebihi ego dari yang ada di Fulham. Setiap pemain di klub itu terkenal dan untuk seorang pelatih berusia 32 atau 33 tahun ini bisa mengintimidasi," jelas Coleman.

"Dia harus segera mendapatkan respek dari pemainnya. Pemain akan berpikir: 'Apa yang orang ini bisa lakukan untuk diriku? Apa yang telah diraihnya? Apakah ia akan memenangkan Liga Champions untuk kami?"

"Jadi, Anda harus memiliki arogansi dan keyakinan batin untuk melatih di Premier League pada usia tersebut.  Masalah usia adalah pedang bermata dua. Karena ia tidak punya banyak pengalaman, para pemain akan bertanya: 'Apa kelebihannya dibanding pelatih sebelumnya?' Carlo Ancelotti telah menjuarai Liga Champions sebagai pemain dan manajer, dan ia memberikan gelar ganda untuk Chelsea, tapi ia masih dipecat," pungkas Coleman.

 
Dre@ming Post______
sumber : kompas

Berita Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar